Jumat, 26 November 2010

KARYA ILMIAH REMAJA


ABSTRAK

Telur adalah hasil perkembangbiakan dari hewan Ovipar. Telur pada umumnya mempunyai bagian-bagian , contohnya putih telur, kuning telur, cangkang telur. Banyak sekali manfaat dari cangkang telur, yaitu cangkang telur dapat digunakan sebagai alat kerajinan, membuat tepung kerabang, dan bisa juga sebagai campuran pakan ternak. Sangat dirugikan  jika masyarakat membuang cangkang telur begitu saja , sedangkan karya tulis kami yang berjudul “CANGKANG TELUR SEBAGAI CAMPURAN PAKAN TERNAK” ini akan membahas tentang kegunaan cangkang telur yaitu cangkang telur sebagai campuran ternak.
Setelah kami teilti cangkang telur mempunyai zat kalsium yang tinggi, fosfor , dan protein  . Kalsium tinggi pada cangkang telur bahkan tidak bisa dipenuhi dari makanan ternak biasa . maka dari itu cangkang telur sangat berguna bagi para peternak , makanan untuk nutrisi ternak sebenarnya sangat penting , misalnya Untuk ayam , saat ayam memproduksi telur butuh kalsium yang banyak. Bila makanan yang diberikan tidak mencukupi kalsiumnya, maka kalsium dalam tulang ayam yang akan dimanfaattkan untuk memenuhi kebutuhanya , sehingga tulang ayam menjadi keropos dan dampaknya bisa pada kematian ternak. Karena itu, ide memanfaatkan cangkang telur ini bisa dipraktikkan untuk menambah nurtrisi ternak . 
Metode yang dilakukan untuk merubah cangkang telur menjadi bubuk untuk dicampur dengan makanan ternak , yaitu pertama penjemuran cangkang telur selama satu hari, penumbukan cangkang, kemudian penyaringan bubuk . Jadi bubuk dari cangkang telur ini dijadikan tambahan saja untuk memperkaya kandungan kalsium pada makanan ternak . Dari hasil beberapa penelitian diketahui bahwa Kalsium merupakan mineral yang sangat penting bagi pertumbuhan dan produksi air susu pada sapi perah. Unsur kalsium diperlukan untuk membentuk tulang, gigi dan air susu. Unsur tersebut juga berguna dalam proses pembekuan darah serta kesiapan otot terhadap rangsangan syaraf. Pertumbuhan ternak memerlukan berbagai unsur , antara lain      Kalsium (Ca), Fosfor (P), Magnesium (Mg), Cobalt (Co), Tembaga (Cu), Yodium (I), Besi (Fe), Seng (Zn) dan Mangan (Mn). Dengan kadar/prosentase yang berbeda-beda. Kekurangan akan salah satu unsur tersebut akan mengakibatkan terganggunya pertumbuhan ternak , bahkan juga dapat menyebabkan kematian ternak. Kalsium (Ca) merupakan salah satu unsur yang sangat dibutuhkan dalam proses pertumbuhan ternak, khususnya dalam proses pembentukan dan pertumbuhan tulang. Kekurangan akan unsur ini akan menyebabkan kelumpuhan bagi ternak yang bersangkutan, bahkan tidak jarang sampai menyebabkan kematian. Menyadari akan pentingnya unsur Kalsium yang harus dipenuhi didalam penyediaan pakan ternak ini, maka kami  mencoba untuk memanfaatkan limbah “Cangkang Telur” sebagai sumber kalsium di dalam pembuatan pakan ternak. 






Kata Pengantar

Dengan memanjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT. Berkat rahmat dan nikmatnnya kami dapat menyelesaikan karya tulis kami yang berjudul “CANGKANG TELUR SEBAGAI CAMPURAN PAKAN TERNAK “. Karya tulis ini dimuat agar dapat memberi informasi tentang manfaat cangkang telur.
Dalam penyusunan karya tulis ini tidak lepas dari bantuan dari :
Ø   Bapak Imam Chambali , MM . Selaku kepala sekolah SMPN 1 Tuban
Ø  Ibu Restiani Aguvita S,Pd . Selaku guru pembimbing
Ø  Kedua orang tua yang memberi dukungan moral
Ø  Dan semua pihak yang terlibat dalam pembuatan karya ilmiah ini
Kami mengucapkan banyak terima kasih atas bantuannya untuk penyusunan karya tulis ini .
            Akhirnya , kami sadari , karya ini jauh dari sempurna . Kami mohon dengan rendah hati pada para pembaca untuk memberikan kritik dan saran untuk memperbaiki karya tulis ini agar lebih bermanfaat .
            Kami harap, karya tulis ini dapat bermanfaat bagi masyarakat, agar memanfaatkan cangkang telur
                                                                                                      Tuban, 9 oktober  2010

                                                                                                                  Penulis

Daftar Isi
                                                                                                                          Halaman

JUDUL......................................................................................................              i                                         
ABSTRAK................................................................................................              ii                
KATA PENGANTAR..............................................................................             iii
DAFTAR ISI............................................................................................             iv
BAB I PENDAHULUAN
                                 1.1.         Latar Belakang........................................................................              1                
                                 1.2.         Rumusan Masalah...................................................................              2
                                 1.3.         Tujuan Penelitian.....................................................................              2
                                 1.4.         Manfaat Penelitian..................................................................              2
BAB II KAJIAN PUSTAKA
                                 2.1.Teori yang di Ambil.....................................................................              3
BAB III METODOLOGI PENELITIAN
                                 3.1.Waktu dan Tempat Penelitian....................................................               5
                                 3.2.Pelaksanaan Penelitian...............................................................               5
BAB IV HASIL RINGKASAN
                                 4.1.Pembahasan................................................................................               6
BAB V PENUTUP
                                 5.1.Kesimpulan..................................................................................              7
                                 5.2.Saran............................................................................................              7

DAFTAR PUSTAKA...............................................................................              8
BIODATA PENULIS..............................................................................              9


    BAB I
Pendahuluan

1.1.   Latar Belakang :

Banyak masyarakat setelah menggunakan telur atau kulitnya dibuang begitu saja dan menjadi limbah karena tidak  tahu manfaat dari cangkang telur . Sesungguhnya cangkang telur mempunyai banyak manfaat , yaitu dapat dimanfaatkan untuk bahan kerajinan , untuk membuat tepung karabang , campuran pakan ternak, dll. Pada karya tulis ini kami menjelaskan manfaat cangkang telur sebagai campuran pakan ternak . Cangkang telur mempunyai zat kalsium yang tinggi, fosfor , dan protein . Kalsium tinggi pada cangkang telur bahkan tidak bisa dipenuhi dari makanan ternak biasa , maka dari itu cangkang telur sangat berguna bagi para peternak . Makanan untuk nutrisi ternak sebenarnya sangat penting , untuk ayam misalnya, saat ayam memproduksi telur butuh kalsium yang banyak , bila makanan yang diberikan tidak mencukupi kalsiumnya, maka kalsium dalam tulang ayam yang akan dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhannya. Akibatnya  tulang ayam menjadi keropos dan dampaknya dapat menyebabkan kematian ternak. Karena itu, ide pemanfaatan cangkang telur ini dapat dipraktekkan untuk menambah nurtrisi ternak .  Metode yang dilakukan untuk merubah cangkang telur menjadi bubuk untuk dicampur makanan ternak , yaitu pertama penjemuran cangkang telur selama satu hari, penumbukan cangkang, kemudian penyaringan bubuk . Jadi bubuk dari cangkang telur ini dijadikan sebagai tambahan  untuk memperkaya kandungan kalsium pada makanan ternak .


1.2.   Rumusan Masalah
1.      Bagaimana cara cangkang telur dapat dijadikan campuran pakan ternak ?


1.3.   Tujuan Penelitian

1.      Untuk mengurangi kematian ternak
2.      Untuk mengurangi limbah agar tidak mengotori lingkungan


1.4.   Manfaat Penelitian

1.      Menambah Kalsium & nutrisi pakan ternak
2.      Menyehatkan hewan ternak dari kekeroposan
3.      Sebagai media belajar bagi siswa – siwa untuk menambah  wawasan  & ketrampilan



























BAB II
Kajian Pustaka

2.1. Teori yang Diambil

Telur adalah hasil perkembangbiakan hewan Ovipar. Telur mempunyai banyak bagian . Umumnya telur mempunyai bagian cangkang telur, putih telur, dan kuning telur , sedangkan yang akan kami bahas adalah bagian dari telur tersebut, yaitu cangkang dari telur tersebut. Cangkang telur berguna bagi para peternak hewan untuk menambah kalsium pada hewan. Sekarang kami akan menerangkan tentang kebutuhan hewan ternak. Pada dasarnya semua ternak membutuhkan pakan yang mengandung protein yang tinggi . Di samping juga membutuhkan kalsium dengan prosentasi atau kadar yang tinggi .Hal ini semata – mata agar pertumbuhan ternak tersebut dapat optimal .
Untuk mencukupi kebutuhan kalsium pada pakan ternak dapat diperoleh dari pemanfaat cangkang telur .
Unsur-unsur  yang dibutuhkan oleh ternak antara lain :
1.      Kalsium (Ca)
2.      Fosfor (P)
3.      Magnesium (Mg)
4.      Cobalt ( Co)
5.      Tembaga (Cu)
6.      Yodium (I)
7.      Besi (Fe)
8.      Seng (Zn)
9.      Mangan (Mn)
Dari hasil beberapa penelitian diketahui bahwa Kalsium merupakan mineral yang sangat penting bagi pertumbuhan dan produksi air susu pada sapi perah. Unsur Ca diperlukan untuk membentuk tulang, gigi dan air susu. Unsur tersebut juga berguna dalam proses pembekuan darah serta kesiapan otot terhadap rangsangan syaraf.













BAB III
Metodologi Penelitian

3.1. Waktu dan Tempat Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di ________ pada tanggal _____
sampai dengan _______ .

3.2.   Pelaksanaan Penelitian

·         Alat dan Bahan :
1.      Cangkang Telur ................................................... 5 butir
2.      Penumbuk............................................................ 1 buah
·         Cara Kerja :
a.       Menyediakan Cangkang tekur
b.      Menjemur Cangkang telur 1 hari sampai kering
c.       Menumbuk Cangkang telur tersebut sampai halus
d.      Menyaring Cangkang telur yang sudah menjadi bubuk
e.       Campurkan tepung cangkang telur pada pakan ternak
f.       Aduk sampai rata
g.      Pakan ternak siap disajikan .

h.       


BAB IV
 Hasil Ringkasan 

4.1.  Pembahasan

Pertumbuhan ternak memerlukan berbagai unsur, antara lain Kalsium (Ca), Fosfor (P), Magnesium (Mg), Cobalt (Co), Tembaga (Cu), Yodium (I), Besi (Fe), Seng (Zn) dan Mangan (Mn) , dengan kadar/prosentase yang berbeda beda. Kekurangan akan salah satu unsur tersebut akan mengakibatkan terganggunya pertumbuhan Ternak bahkan juga dapat menyebabkan kematian ternak.
Kalsium (Ca) merupakan salah satu unsur yang sangat dibutuhkan dalam proses pertumbuhan ternak, khususnya dalam proses pembentukan dan pertumbuhan tulang. Kekurangan akan unsur ini akan menyebabkan kelumpuhan bagi ternak yang bersangkutan, bahkan tidak jarang sampai menyebabkan kematian.
Menyadari akan pentingnya unsur Kalsium yang harus dipenuhi didalam penyediaan pakan ternak ini, maka kami  mencoba untuk memanfaatkan limbah “Cangkang Telur” sebagai sumber kalsium di dalam pembuatan pakan ternak.  
                                                      

BAB V
 Penutup

                     5.1.      Kesimpulan

Bahwa Cangkang telur dapat digunakan untuk campuran pakan ternak . Cangkang telur juga mengandung Kalsium yang tinggi . Hewan ternak membutuhkan banyak kalsium untuk pertumbuhannya . Apabila Ternak tidak mengkonsumsi kalsium yang banyak , pertumbuhan ternak akan terganggu . 
                     5.2.      Saran
Kami sarankan agar para peternak menggunakan cangkang telur untuk menambah kalsium pada ternak. Untuk mengoptimalkan pertumbuhan ternak kami sarankan agar mencampurkan pakan ternak yang biasa di gunakan peternak dengan cangkang telur yang diolah menjadi tepung. Semoga penelitian kami dapat membantu para peternak untuk menambahkan kalsium pada ternak.






Daftar Pustaka

Http://www.infoternak.com/jenis-jenis-zat-kalsium-yang-dibutuhkan-ternak-sapi-dan-kambing/






 

Design By SkinCorner | Distributed By FreeAnimeTheme